UJI PETIK BANSOS BERAS CPP NGLEGI OLEH BPKP DIY

Suroyo, S.sos.I 15 Mei 2024 14:20:17 WIB

SIDA_SAMEKTA, Nglegi. Kalurahan Nglegi mendapat kesempatan diantara 4 Kalurahan di Kabupaten Gunungkidul yang menjadi program uji petik pemeriksaan oleh BPKP (Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan Republik Indonesia wilayah Daerah, Daerah Istimewa Yogyakarta. Uji petik dilaksanakan kemarin, Senin, 13 Mei 2024 di Pendopo Kalurahan Nglegi.

Hadir pada kegiatan tersebut Tim Pemeriksa BPKP, Bulog DIY, BULOG GK, Pemda GK Bidang Kesejahteraan Sosial dan pemberdayaan Masyarakat, lurah Nglegi, Babhinkamtibmas, Kamituwo Nglegi, TKSK, serta 10 KPM perwakilan dari Kalurahan Nglegi

Program uji petik ini dilakukan untuk memastikan pelaksanaan distribusi bansos beras CPP berjalan dengan baik dan benar, sesuai sasaran dan bermanfaat untuk masyarakat. Dukungan data, dokumentasi dan tatap muka atau dialog langsung dengan warga adalah bukti yang kami butuhkan, papar petugas BPKP yang tidak mau disebut namanya.

Kalurahan yang menjadi target uji petik adalah Kalurahan Nglegi dan Kalurahan Putat (Kapanewon Patuk) serta Kalurahan Wiladeg dan Kalurahan Gedangrejo (Kapanewon Karangmojo), ini kami tetapkan dengan berbagai pertimbangan, salah satunya mewakili sektor barat dan sektor timur, ujar Suyono, SE, Kabid Kesejahteraan Sosial Kabupaten Gunungkidul di sela-sela acara kemarin.

Nyimak dari pertanyaan petugas BPKP, diantaranya:

  1. Bapak atau ibu siapa namanya, alamat ?
  2. Tunjukkan KK KTP...
  3. Bapak atau ibu menerima beras berapa kilo gram ?
  4. Bagaimana kualitas berasnya?
  5. Adakah pungutan biaya dari Kalurahan, Dukuh, RT, RW atau lainnya?
  6. Adakah potongan beras untuk dibagikan ke orang lain?
  7. Mendapat informasi dari mana?
  8. Berapa anggota keluarga?
  9. Memiliki aset apa saja?
  10. Manfaat apa yang di rasakan dari program bansos beras CPP ini?
  11. Apa harapan ke depan dengan progam CPP...

Acara dimulai senin pagi, jam 09.00 WIB dan berakhir sekitar pukul 11.00 WIB, uji petik berjalan dengan lancar dan kondusif.

Diharapkan dengan adanya uji petik ini, pelaksanaan penyaluran atau distribusi bansos beras CPP (Cadangan Pangan Pemerintah) dapat berjalan semakin baik dan tepat sasaran (Yoyo’_Red)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Data Kebudayaan Desa Nglegi

1. Rosulan, Nyadran, dan Ritus Pangan
     
NO

          

NAMA KEGIATAN

 

 WAKTU PELAKSANAAN

 KET

1 Rasul Desa Nglegi Senin, 19 Agustus 2019 -

Radio Persatuan Nglegi (PERSEGI)

Aparatur Pemerintah Desa Nglegi

            PERANGKAT DESA NGLEGI
     
NO

          

NAMA

 

 JABATAN

1 WASDIYANTA Lurah
2 KUNCORO KRESNO, S.Kom Carik
3 SURADI Jogoboyo
4 SUROYO, S.Sos.I Kamituwa
5 SUDIYONO Ulu - Ulu
6 ANA RACHMATUN Danarto
7 TRI MULYANI, A.Md Pangripto
8 RADIYO Tata Laksana
9 KARNOTO Staf
10 CIPTO YUWONO, S.IP Staf
11 SUPARTONO Staf
12 NUR SHOLIKIN Staf
13 AYUS GUNTORO Dukuh Klepu
14 TRI SUHARTANTA Dukuh Trukan
15 SUGIMAN Dukuh Nglegi
16 TRI KARYADI Dukuh Nglampar
17 TUKARJO Dukuh Kembang
18 WARTONO Dukuh Gedoro
19 SUHARJONO Dukuh Padangan
20 MURYANTO Dukuh Glagah
21 DEWI LESTARI Dukuh Karang